DesaKita.co – Riset Grup Power System Operation and Control (PSOC), Power System Simulation Laboratory (PSSL), Departemen Teknik Elektro, Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), melaksanakan kegiatan Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM) di SMK Muhammadiyah 1 Ngoro, (Muturojo), Sabtu (18/10).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kesadaran masyarakat terhadap teknologi energi bersih dan berkelanjutan, dengan dukungan dana dari Hibah Nasional Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdiktisaintek).
Kepala SMK Muhammadiyah 1 Ngoro Alfian Rohman Rosyid SH MPd dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada tim PSOC ITS.
Baca Juga: Kreatif! Ibu Rumah Tangga di Desa Sengon Jombang Ini Sulap Benang Jadi Cuan lewat Boneka Rajut
”Sebagai mitra kegiatan, pelatihan ini memberikan pengalaman berharga bagi kami untuk memahami teknologi energi surya yang kini menjadi bagian penting dari masa depan energi dunia,” ujarnya.
Program ini diketuai oleh Prof Dr Ir Imam Robandi MT IPU, dengan anggota dosen Prof Dr Eng Rony Seto Wibowo ST MT dan Dr Ir Ni Ketut Aryani MT.
Kegiatan turut melibatkan post-doctoral fellow, serta mahasiswa dari berbagai jenjang S1, S2, dan S3 yang tergabung dalam kelompok riset PSOC dan PSSL ITS. Selain itu, terdapat pula mahasiswa internasional asal Tanzania yang berpartisipasi aktif, memperkuat semangat kolaborasi global dalam penerapan teknologi energi terbarukan.
Kegiatan pelatihan mencakup pengenalan dasar Trainer Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS), proses instalasi panel surya, serta praktik langsung merakit sistem sederhana.
Melalui kegiatan PKM ini, ITS berharap dapat memperkuat kolaborasi antara perguruan tinggi dan sekolah kejuruan.
”Kami setiap tahun berusaha untuk membuat program seperti ini untuk membantu sekolah-sekolah di daerah,” pungkas Prof Robandi. (dwi/naz)