Pemerintahan

Jalan di Desa Grogol Jombang Dikeluhkan, Mulai Muncul Banyak Lubang

×

Jalan di Desa Grogol Jombang Dikeluhkan, Mulai Muncul Banyak Lubang

Sebarkan artikel ini
LUBANG MENGANGA: Kondisi aspal jalan ruas Cukir-Mojowarno di Desa Grogol, Kecamatan Diwek yang rusak, Jumat (24/2). (Azmy Endiyana/Radar Jombang)

DesaKita.co – Kondisi jalan ruas Cukir-Mojowarno, Jombang dikeluhkan pengguna jalan. Pasalnya, selain di sejumlah titiknya banyak mulai banyak bermunculan lubang jalan.

Selain membahayakan pengguna jalan, jika tak kunjung diperbaiki kerusakan akan semakin meluas. Warga lubang jalan segera ditambal terlebih sekarang musim hujan sehingga rawan meicu kecelakaan.

Pantauan di lokasi, Jumat (23/2) kemarin, di salah satu titiknya, tepatnya di Dusun Dempok, Desa Grogol, Kecamatan Diwek kondisi jalan rusak berat. Banyak permukaan jalan berlubang.

”Setiap kali masuk musim penghujan jalan selalu rusak,” beber Iksan, salah satu warga.

Selain faktor kualitas pengerjaan jalan, menurutnya salah satu pemicu kerusakan jalan disebabkan sering dilalui kendaraan bertonase berat di jalur tersebut. ”Bagaimana tidak rusak kendaraan besar sering melintas lewat sini,” katanya.

Dirinya mengungkapkan, padahal akses jalan ini cukup vital untuk warga ke sekolah maupun ke pasar. Tak jarang juga pengguna roda dua yang hampir terjatuh dikarenakan selain banyak lubang jalan. ”Ya semoga saja segera dilakukan perbaikan,” tegasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas PUPR Jombang Bayu Pancoroadi mengaku belum mendapat laporan terkait kerusakan jalan di ruas tersebut. Sebagai tindak lanjut, pihaknya segera menerjunkan tim ke lokasi untuk melakukan pengecekan.

”Sejauh ini, pemeliharaan rutin ada, namun rencana rehabilitasi di ruas jalan Cukir-Mojowarno belum ada. Kami akan cek terlebih dahulu,” ujarnya.

Dia menyebut, ruas Cukir-Mojowarno memang sering mengalami kerusakan karena banyak truk bertonase lebih yang melintas begitu saja.

”Setiap malam truk bertonase lebih dari 8 ton melintas. Jadi, jalan mudah rusak,” pungkasnya. (yan/naz/fid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *