Desakita.co – Pj Bupati Jombang Sugiat mengajak insan pers turut serta menjaga kondusifitas tahun politik.
Menurutnya, pers memiliki peran vital sebagai pilar keempat demokrasi selain eksekutif, legislatif dan yudikatif.
”Jombang menurut saya saat ini kondusif. Namun semua potensi sekecil apapun bisa menjadi ancaman. Untuk itu kita perlu jaga kondusifitas bersama-sama,’’ ujar Sugiat usai menghadiri peresmian renovasi kantor PWI Jombang.
Dalam kesempatan itu, ia mengajak semua insan pers turut aktif mengedukasi masyarakat agar lebih dewasa dalam menyikapi perbedaan pilihan.
”Kita harus tetap waspada, dan saya minta teman-teman memberikan pendidikan politik melalui tugas pokok dan fungsinya,’’ terangnya.
Turut hadir dalam kegiatan itu, Ketua PWI Jawa Timur Lutfil Hakim beserta jajaran pengurus, perwakilan Forkopimda, M Nur Kholis Direktur Jawa Pos Radar Jombang, serta insan pers dari PWI Jombang.
Sementara itu, Ketua PWI Jawa Timur Lutfil Hakim, berharap dengan renovasi gedung dapat menjadi penanda baru dan spirit baru dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik.
”Mudah-mudahan ini dapat membangun suasana hati agar muncul semangat, ghirahnya sebagai jurnalis profesional, mencerdaskan dan bisa menyampaikan narasi secara proporsional sesuai peraturan perundangan,’’ jelas dia.
Meski begitu, ia mengingatkan agar insan pers di Jombang tetap menjaga independensi.
Tetap berpikir kritis dalam memberikan kontribusi pemikiran untuk membangun Jombang.
”Seperti yang kita tahu, Jombang adalah barometer pusat. Kalau Jombang sudah bersuara, tentu sangat berpengaruh,’’ tambahnya.
Dari aspek ekonomi, ia menilai Jombang merupakan salah satu lumbung pangan nasional yang bisa memberikan kontribusi besar dalam ketahanan pangan nasional.
Bukan hanya pangan dalam pengertian secara konvensional, tapi diversifikasi sehingga beberapa kali mendapat awarding pangan.
“Saya kira dengan kekayaan pangan itu, teman-teman pers bisa memberi kontribusi melalui narasi, pemberitaan bagaimana bisa bersinergi memajukan daerah,’’ pungkasnya. (ang/bin/ang)