Wisata

Air Terjun Sekar Pudak Sari Wonosalam, Jombang ini Sajikan Suasana Sejuk dan Asri Bagi Pengunjung

×

Air Terjun Sekar Pudak Sari Wonosalam, Jombang ini Sajikan Suasana Sejuk dan Asri Bagi Pengunjung

Sebarkan artikel ini
TERSEMBUNYI: Air Terjun Sekar Pudak Sari di Dusun/Desa Caranwulung menyajikan pemandangan yang eksotis.

Desakita.co – Air Terjun Sekar Pudak Sari yang terletak di Dusun/Desa Carangwulung, Kecamatan Wonosalam Kabupaten Jombang selain menyajikan panorama yang asri, airnya juga sangat jernih.

Untuk mengunjungi Air Terjun Sekar Pudak Sari, ada dua rute yang bisa ditempuh.

Di antaranya lewat Desa Wonokerto menuju arah air terjun dengan kendaraan roda dua.

Selain itu, juga bisa melalui Desa Carangwulung.

”Secara geografis masuk di wilayah Carangwulung, namun bisa juga melalui Desa Wonokerto,” ujar Khoirul, salah satu warga kepada Jawa Pos Radar Jombang.

Air Terjun Sekar Pudak Sari diperkirakan mencapai 10 meter lebih.

Selain panorama yang indah, udara di sekitar air terjun ini juga sangat sejuk dan segar.

”Air terjun ketinggian mencapai 10 meter lebih. Saat musim hujan, airnya deras, namun saat kemarau seperti ini cenderung menurun debitnya,’’ tambahnya.

Karena letaknya yang berada di tengah perbukitan serta akses jalan ke lokasi masih terjal sehingga belum banyak pengunjung yang mampir. Saat ini akses ke lokasi hanya bisa dilewati kendaraan roda dua dengan jalur terjal.

”Kalau dari permukiman sekitar 2 kilometer (Km) bisa diakses menggunakan roda dua. Tapi harus mampu mengendarai dengan baik, karena jalan cukup terjal,’’ ungkapnya.

Dengan sejumlah keunggulan yang dimiliki, Air Terjun Sekar Pudak Sari bisa jadi referensi yang cocok bagi wisatawan terlebih bagi mereka pecinta travelling.

”Air terjun itu merupakan salah satu potensi wisata alam kita,’’ pungkasnya.

Sementara itu, potensi keindahan alam Air Terjun Sekar Pudak Sari di Desa Carangwulung, Kecamatan Wonosalam tak luput dari perhatian Pemerintah Desa Carangwulung.

Sebagai langkah, tahun ini pemdes mulai melakukan pengembangan air terjun menjadi lokasi wisata yang nyaman buat pengunjung.

”Rencana pengembangan wisata kita lakukan secara bertahap,’’ ujar Kades Carangwulung M Arief kepada Jawa Pos Radar Jombang kemarin (11/10).

Dijelaskan, tahun ini pemdes sempat menganggarkan untuk perbaikan akses menuju wisata Air Terjun Sekar Pudak Sari.

Namun, karena keterbatasan anggaran sehingga rencana ditunda tahun depan.

”Tahun ini kita rencanakan membangun akses jalan, namun karena anggaran tidak cukup akhirnya kita pending dulu,’’ tandasnya.

Arief mengakui, jika Air Terjun Sekar Pudak Sari memiliki potensi lumayan apik dikembangkan.

”Potensinya cukup bagus, selain menyajikan suasana yang sejuk dan alami ketinggian air terjun yang lumayan tinggi juga menjadi daya tarik tersendiri,’’ pungkasnya (ang/naz/ang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *